Kegiatan Pelatihan Metodologi Penelitian untuk Para Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Widyatama

Untuk meningkatkan kompetensi dosen di bidang penelitian, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Widyatama mengadakan pelatihan metodologi penelitian dengan tema “how to make good research” yang diselenggarakan pada hari Senin, 17 Juli 2023 bertempat di Gedung A Ruang Seminar Lt. VI.  Kegiatan ini mengundang pakar Sunu Widianto, PhD dosen Universitas Padjajaran yang memiliki rekam jejak yang baik sebagai akademisi. Beliau saat ini menjabat sebagai Kaprodi Magister Managemen Unpad serta Editor in Chief  di AFEBI Management and Business Review. Kegiatan dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Tridharma PT dan Kemahasiswan, Dr. R Wedi Rusmawan Kusumah. Pada sambutannya, beliau menyampaikan dari kegiatan ini para dosen dapat terus belajar di bidang penelitian sehingga dapat menghasilkan luaran yang bereputasi.

110 orang dosen yang mengampu di FEB UTama yang ikut serta dalam kegiatan ini antusias untuk mengikuti kegiatan yang diselenggarakan dalam dua sesi. Sesi pertama diawali dengan refreshment dan diskusi mengenai teorisasi yang menjadi dasar dalam melakukan penelitian, terutama di dalam perspektif kuantitatif. Untuk sesi kedua, kegiatan dilanjutkan dengan sesi simulasi penggunaan tools seperti Publish or Perish, Vos Viewer, termasuk optimalisasi penggunaan Google Scholar.

Dr. H. Nuryaman, S. E., M. Si., Ak., sebagai Dekan FEB UTama menyatakan kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan sehingga para dosen dapat terus memperoleh pengetahuan yang bermanfaat untuk peningkatan kinerjanya.

Facebook
X
LinkedIn
WhatsApp